RRI BANTEN 94,9 FM

MAYAT TANPA IDENTITAS DITEMUKAN DIRUMAH KOSONG

Tinggalkan komentar

Warga kelurahan Cipare Kota Serang dikejutkan dengan penemuan mayat
yang tergelatak di teras rumah kosong. Bahkan mayat yang diduga
meninggal pada malam hari itupun sempat menjadi tontonan warga
sekitar. Namun tidak ditemukan inentitas jelas nama maupun asal dari
sesosok mayat tersebut. Aan anas warga setempat kepada RRI saat ditemu
dilokasi  menuturkan, dirinya kaget ketika pagi hari melihat sesosok
mayat laki-laki yang berada di rumah kosong tidak jauh dari rumahnya.
Namun demikian anas mengaku belum mengetahui pasti penyebab kematian
korban.Karena tidak ditemukan luka tusuk maupun jeratan di leher
korban.Adapaun setelah memastikan yang tergeletak banar-benar sudah
tidak bernyawa lagi, maka dirinya dirinya langsung melaporkan penemuan
tersebut kepada pihak yang berwajib. Sementara itu Kapolsek Serang
Kota Kompol Dani Gumilar ketika di konfirmasi membenarkan temuan mayat
tersebut. Menurutnya saat ini pihaknya masih mendalami penyebeb
meninggalnya mayat yang diduga bukan warga Kota Serang itu. Karena
pihaknya kesulitan melakukan identifikasi, lantaran tidak ditemukan
petunjuk berupa identitas apapaun di lokasi kejadian. Sedangkan guna
proses identifikasi, mayat korban di bawa ke rsud serang untuk proses
otopsi.

Penulis: rribanten

Keinginan hadirnya Stasiun RRI Serang sejak Banten itu menjadi daerah otonom terpisah dari Jawa Barat pada tahun 2000 akhirnya menjadi kenyataan. Hari ini, melalui gelombang 94,9 FM, RRI Serang mulai menyapa publik kota Serang dan sekitarnya. Dalam siaran perdananya dipandu penyiar Asih Ryanda, RRI Serang menyemarakkan siaran hiburan musik pop dan informasi terkini untuk warga Serang. “Kita berharap, warga Banten dan sekitarnya yang terjangkau siaran RRI Serang bisa terhibur dan mendapatkan informasi. Untuk siaran perdana ini kami mengangkat beragam konten informasi, diantaranya seputar persiapan siswa SLTA dan MA di Banten menjelang pelaksanaan ujian nasional yang akan dimulai hari Senin 16 April 2012 lusa,”kata Heryoko, Koordinator konten siaran, di Kota Serang, Sabtu (14/4). Lebih jauh, Heryoko yang juga Kepala Seksi Liputan dan Redaksi RRI Jakarta ini mengatakan, dengan siaran interaktif, dimana warga Serang bisa memberikan tanggapan langsung ke penyiar, kami berusaha memberikan motivasi belajar para peserta ujian agar tercipta ujian nasional yang jujur. Di bawah koordinasi koordinator teknik Maryoto, siaran perdana RRI Serang sukses dilakukan dari studio RRI Serang di kompleks Pendopo Gubernur Banten.

Tinggalkan komentar